Mencari yang jual madu asli di Bogor untuk program diet anda? Hubungi
ibu Esa 0878 2192 4595. DIJAMIN ASLI.
Jual madu asli di Bogor.
Madu asli atau yang sering dikenal dengan sebutan madu murni
merupakan cairan kental yang rasanya sangat manis. Beberapa diantara varian madu
juga ada yang rasanya pahit. Kekentalan pada madu sekitar 1,36 kg per liter
atau kurang lebih 36% lebih kental dibandingkan air.
Kandungan zat bermanfaat pada madu umumnya tidak akan jauh
dari karbohidrat, vitamin dan mineral. Senyawa karbohidrat pada madu terdiri
dari sebagian besar fruktosa dan glukosa (sekitar 38,5 dan 31 persen). Selain dua
unsur senyawa gula tersebut, madu juga mengandung maltosa, sukrosa, dan
karbohidrat kompleks lainnya. Itu kenapa beberapa yang jual madu asli terjamin melarang konsumsi
madu pada bayi mengingat sistem pencernaan pada anak di bawah 1 tahun cenderung
belum sempurna.
Madu asli juga mengandung senyawa antioksidan diantaranya
chrysin, pinobanksin, vitamin C, katalase, dan pinocembrin. Sedangkan komposisi
spesifik yang dikandung madu asli tergantung pada bunga atau tanaman yang
dijadikan sumber bahan pembuatan madu yang digunakan oleh lebah.
Adapun jenis lebah yang biasanya paling banyak menghasilkan
madu secara efektif adalah lebah Asia yang memiliki jenis Apis dorsata. Apis dorsata adalah lebah dengan ukuran tubuh
yang besar, hidup di daerah tropis dan sub-tropis di Asia seperti Indonesia,
Nepal, Filipina, dan India. Sedangkan di luar daerah Asia, belum ada Apis
dorsata yang ditemukan.
Dalam produksinya, lebah mengubah zat sakarida menjadi madu
dengan menggunakan proses pengunyahan berkali-kali hingga tercerna sekitar
setengahnya dan dilakukan secara perlahan, tidak sekaligus. Setelah proses
pengunyahan ini, lebah kemudian melakukan penguapan air dan transformasi enzim.
Bagi lebah, madu adalah sumber sekaligus cadangan makanan. Ketika
tiba musim dingin atau saat makanan sulit tersedia, koloni lebah akan mengambil
cadangan madu tersebut sebagai makanan yang akan menjadi sumber energi bagi
lebah beraktivitas.
Koloni lebah sendiri secara umum terbagi ke dalam tiga jenis
(tipe) yakni:
- Ratu (biasanya hanya 1 ekor per koloni)
- Lebah jantan (beberapa ekor, tugasnya untuk membuahi calon ratu baru)
- Lebah betina pekerja yang
jumlahnya bisa ribuan.
Lebah pekerja sendiri memiliki tugas untuk mengurusi larva lebah, mencari dan mengumpulkan nektar dari berbagai jenis bunga yang nantinya akan dibuat menjadi madu.
Dengan mengetahui hal-hal tentang lebah ini semoga membuat
teman-teman semakin memahami ya mengenai perbedaan rasa pada produksi madu di
setiap daerah, termasuk ketika membandingkan madu impor dan madu lokal Indonesia.
Dan pastikan ketika anda mencari siapa yang jual madu asli kualitas terbaik di Bogor, bisa
hubungi 0878-2192-4595 ya ;)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar